Selamat Ulang Tahun, Jules Verne!

Hari ini saya takjub ketika mbah Google kembali mengubah tampilannya. Tampilan tersebut menggambarkan logo Google dengan lingkaran-lingkaran jam dan jendela-jendela kapal selam yang menampilkan birunya air laut juga lincahnya ikan-ikan yang berlompatan. Saya penasaran, ada apa gerangan hingga mbah Google merombak penampilannya spesial untuk hari ini?

Tampilan Google pada 8 Februari 2011

Jules Verne - wikipedia.org

Ternyata ketika saya klik lebih lanjut, mbah Google sedang memperingati hari kelahiran Bapak Imajinasi Ilmiah asal Perancis, Jules Verne. Ya, Siapa yang tidak kenal dengan Jules Verne, si pengarang banyak novel scientific sejak tahun 1800-an. Jules Verne dianggap sebagai penulis yang mendahului zamannya. Karena kisah-kisah fiksi yang dikisahkannya selalu seputar petualangan dan alat-alat transportasi yang bahkan tidak pernah terpikirkan oleh manusia pada zamannya. Coba tengok novel-novel karyanya seperti  Around The World in 80 Days, 20.000 Leagues Under The Sea, Journey to The Center of The Earth, dan Five Weeks on Balloon. Disana Verne bercerita tentang Balon Udara, Kapal Selam dan juga detail-detail penjelasan ilmiah yang cukup rumit. Sungguh menakjubkan orang Perancis yang satu ini. Imajinasi-imajinasinya menjadi inspirasi bagi para ilmuwan untuk menemukan hal-hal penting dan bermanfaat bagi peradaban manusia.

12 thoughts on “Selamat Ulang Tahun, Jules Verne!

  1. wow ??!!
    belum baca buku2 nya seh :mrgreen:
    tapi film2 yg diangkat dari buku nya macem Around The World in 80 Days, Journey to The Center of The Earth, bener2 keren !!

  2. Suka sekali dg Jules Verne, yg sangat maju pemikirannya, udah bisa cerita kapal selam Nautilus bahkan sebelum ada bendanya. Sempat buat aku yakin benua Atlantis itu ada.

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s